Lampung Timur – Setelah hasil penghitungan suara dirampungkan oleh tim rekapitulasi, paslon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur No. Urut 03 M. Dawam Rahardja – Azwar Hadi mengklaim bahwa dirinya telah menang Pilkada.
Dua hari pasca pesta demokrasi pemilihan kepala daerah selesai, Dawam – Azwar langsung berkeliling di beberapa kecamatan untuk kroscek setiap tim yang sedang melakukan rekapitulasi sura, agar tetap fokus dan tidak lengah.
Sesuai dengan apa yang di katakan oleh Dawam saat dikonfirmasi melalui telefon genggam, Dawam menyatakan bahwa sesuatu dengan hasil penghitungan suara yang dilakukan oleh tim dari 03, dapat dilihat bahwa 03 adalah pemenang pilkda di Lampung Timur pada 09 Desember 2020.
Dawam juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap tenang ” kepada masyarakat agar tetap tenang, InsyaAllah pilkada tahun ini berkat ridho Allah SWT. berjalan lancar.” Ucap Dawam. (Rls/Wp)